Antisipasi Wisatawan Membeludak di Sukamakmur, Bakri Hasan Persiapkan ini!

Antisipasi Wisatawan Membeludak di Sukamakmur, Bakri Hasan Persiapkan ini!

Smallest Font
Largest Font

Mahatva.id, SUKAMAKMUR - Memasuki libur sekolah, Pemerintah Kecamatan Sukamakmur menggelar siapkan wisatawan membludak di hari libur tahun baru. Kamis, (28/12/2023).

Wilayah Sukamakmur yang memiliki banyak tempat wisata alam yang sangat indah berada di dataran tinggi, membuat kawasan Sukamakmur menawarkan pemandangan perbukitan dan lembah yang hijau tidak berbeda dengan kawasan Puncak.

Camat Sukamakmur Bakri Hasan, mengatakan, untuk antisipasi para wisatawan yang datang untuk berlibur di Kawasan Sukamakmur, ada beberapa langkah dan upaya yang dilakukan pemerintah kecamatan Sukamakmur beserta unsur muspika.

"Ya karena untuk saat ini di wilayah Kecamatan Sukamakmur sedang ada pembangunan jalan, maka dari itu kita telah melakukan bersurat kepada pihak pengerjaan agar bisa di kebut pada tanggal 27, 28, dan 29 Desember," katanya.

"Sehingga pada tanggal 30 sampai dengan 2 Januari, Akses Jalan bisa dipakai terlebih dahulu. Jangan sampai nanti terjadi kemacetan parah di wilayah Sukamakmur," sambungnya.

Menurutnya, dengan menjamurnya tempat pariwisata dan cafe di wilayah Kecamatan Sukamakmur, wisatawan yang berkunjung meningkat untuk di tahun ini.

"Wisata banyak, cafe ada dan jalanpun sudah bagus, jadi banyak wisatawan yang berkunjung di Kecamatan Sukamakmur, " ungkapnya. 

Lebih lanjut Bakri Hasan berharap, dengan meningkatkan pelancong di Kecamatan Sukamakmur, diharapkan dapat meningkatkan ekonomi masyarakat, serta para pelaku usaha lainnya.

Editors Team
Daisy Floren

Populer Lainnya