Bau Hasil Pembakaran Gudang Kaleng di Desa Cicadas Bikin Resah, Ini Kata Kades!

Bau Hasil Pembakaran Gudang Kaleng di Desa Cicadas Bikin Resah, Ini Kata Kades!

Smallest Font
Largest Font

MAHATVA.ID - Ketua Lingkungan RW 19 beserta Warga dan Kepala Desa Cicadas, menyambangi sebuah gudang reproduksi kaleng lantaran menimbulkan aroma bau yang menyengat. Senin, (09/09/2024) dini hari.

Kedatangan Ketua Lingkungan beserta tokoh pemuda yang di temani kades tersebut, guna memprotes dengan adanya kegiatan yang dinilai mengganggu kenyamanan warga.

"Kedatangan saya kesini lantaran timbulnya bau yang diakibatkan hasil pembakaran yang dilakukan di gudang kaleng tersebut," kata Kepala Desa Cicadas, Dian Hermawan yang terdampak dari bau hasil sisa pembakaran.

Sementara itu, Bambang selaku pemilik usaha reproduksi kaleng tersebut mengatakan dalam obrolannya, bahwa usaha miliknya tersebut sudah memiliki izin dari Lingkungan sekitar.

"Saya sudah izin dengan Pak RW. Kata Pak Rw boleh melakukan pembakaran, namun malam," kata Bambang, dalam obrolan bersama Kades yang disaksikan beberapa warga.

Atas kejadian tersebut, Kepala Desa meminta kepada si pelaku usaha tersebut, agar tidak melakukan aktivitas pembakaran lagi.

"Usaha silahkan usaha, asalkan tidak mengganggu dan bikin warga merasa dirugikan," pungkasnya.

Editors Team
Daisy Floren

Populer Lainnya