Lapsus Sentul Gelar Kegiatan FMD, Guna Meningkatkan Kapabilitas dan Kekompakan Pegawai
MAHATVA.ID – Guna meningkatkan Kapabilitas kerja, silaturahmi dan kekompakan sesama petugas pemasyarakatan, Lembaga Pemasyarakatan Khusus Kelas IIB Sentul gelar kegiatan Fisik Mental dan Disiplin (FMD). Rabu, (16/06/2024).
Kegiatan yang yang di ikuti oleh seluruh pegawai lapas Khusus kelas IIB Sentul ini di laksanakan selama dua hari dari tanggal 11 juni 2024 sampai 12 juni 2024 dan dibagi menjadi dua kelompok yang pelaksanaannya di gelar di Arus liar camping side, Cigelong Jl.Cijambe, Kec.Cikidang, Sukabumi Jawa Barat.
Kepala Lembaga Pemasyarakatan Khusus Kelas IIB Sentul, Ibnu Faisal menyampaikan bahwa kegiatan FMD ini merupakan kegiatan atau sarana untuk memberikan penyegaran kepada para petugas Lapas Khusus Kelas IIB Sentul.
“Untuk memberikan semangat dan penyegaran dari aktifitas pekerjaan sehari-hari maka di pandang perlu di laksanakan kegiatan Fisik Mental dan Disiplin kepada para pegawai," Ucap Kalapas.
“Hari ini lupakan dulu sejenak kegiatan kantor, lepaskan dulu atribut jabatan, kita ikuti kegiatan ini dengan baik dan ikuti arahan instruktur, bangun kekompakan, kebersamaan dan mudah-mudahan kegiatan ini dapat membuat Lapas Khusus Kelas IIB Sentul semakin kompak dan maju," sambungnya.
Dalam pelaksanaannya para peserta FMD mengikuti berbagai fun game yang membutuhkan kekompakan dan Kerjasama tim dan di tutup dengan kegiatan arung Jeram (Rafting) yang melatih menumbuhkan semangat daya juang kebersamaan dan kekompakan untuk mencapai tujuan organisasi dalam rangka mewujudkan tata Kelola pemerintahan yang Profesional, akuntabel, sinergi, transparan dan Inovatif dan meningkatkan pelayanan kepada Masyarakat.