Pelaku Penembakan di Jalan Raya Narogong Ditangkap Polisi

Pelaku Penembakan di Jalan Raya Narogong Ditangkap Polisi

Smallest Font
Largest Font

MAHATVA.ID - Pelaku penembakan di Jalan Raya Narogong, Kecamatan Klapanunggal, Kabupaten Bogor ditangkap.

Pelaku yang mengakibatkan korban mengalami luka serius karena terkena tembakan di kepala itu ditangkap setelah polisi memeriksa tujuh saksi.

“Kami sudah memeriksa tujuh orang saksi dan satu orang tersangka,” ungkap Kapolres Bogor AKBP Rio Wahyu Anggoro, Senin 5 Agustus 2024.

lagi yang kini dalam perburuan karena melarikan diri.

“Tersangka berjumlah 2 orang insya Allah dalam waktu dekat kita akan tangkap yang satunya lagi,” kata Rio.

Rio memastikan akan menindak tegas satu pelaku yang buron tersebut dengan tembakan jika ada perlawanan dari pelaku.

“Sehingga saya sudah perintahkan kepada kasat serse kalo melawan tembak kepalanya. Karena dia sudah melakukan tindakan-tindakan yang berbahaya,” tegasnya.

Di samping itu Rio menjelaskan bahwa peristiwa itu bukan lah merupakan begal. Melainkan tawuran yang salah sasaran.

“Sementara mereka tawuran, dua melawan tujuh orang yang dua ini yang melakukan penembakan namun ada satu orang yang naik motor, ada di sekitar kejadian dikira itu adalah musuh dari yang dua orang itu,” paparnya.

Namun, Rio mengaku belum mendapati barang bukti senjata api yang digunakan pelaku.

“Senjata belum kita temukan namun proyektil peluru sudah kita tahu, nanti akan kita umumkan jenis ukuran proyektil pelurunya,” katanya.

“Kondisi korban seperti teman-teman tahu sangat kritis, sehingga kami akan ungkap karena ini adalah kasus yang sangat luar biasa buat saya,” pungkasnya.

Editors Team
Daisy Floren

Populer Lainnya