Pilkada 2024 di Kecamatan Gunung Putri, 456 TPS dan Ribuan Petugas Wujudkan Pemilu Sukses
MAHATVA.ID – Pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) di Kecamatan Gunung Putri berlangsung sukses di 10 desa, dengan partisipasi masyarakat yang cukup tinggi. Keberhasilan ini menjadi bukti nyata hasil sosialisasi yang intensif oleh Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Gunung Putri kepada seluruh lapisan masyarakat.
Ketua PPK Kecamatan Gunung Putri, Andhika Ramadhan, mengapresiasi antusiasme warga dalam menggunakan hak pilih mereka.
“Kami sangat berterima kasih kepada masyarakat yang turut serta mensukseskan Pilkada di wilayah ini, baik sebagai penyelenggara di tingkat KPPS maupun sebagai pemilih,” ujar Andhika pada Jum'at (29/11/2024).
Menurut Andhika, upaya sosialisasi yang dilakukan PPK Gunung Putri dilakukan secara menyeluruh, mencakup berbagai lapisan masyarakat.
"Metode yang digunakan oleh kami meliputi pembagian flyer (flash mob), penggunaan mobil keliling (war-war), dan tatap muka secara langsung kepada masyarakat, dengan target beragam, mulai dari pemilih pemula, komunitas pesantren, arisan, pengajian, kelompok olahraga, hingga penyandang disabilitas," ungkapnya.
“Pendekatan ini dilakukan agar semua kelompok masyarakat terlibat aktif dan memahami pentingnya menggunakan hak pilih mereka,” Sambung Andhika.
Andhika juga menjelaskan, bahwa pelaksanaan Pilkada di Gunung Putri melibatkan 456 Tempat Pemungutan Suara (TPS) dengan dukungan penuh dari 3.192 petugas Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS). Persiapan matang ini dinilai menjadi salah satu kunci kelancaran acara.
"Dengan adanya partisipasi masyarakat dan pelaksanaan yang lancar, Kecamatan Gunung Putri kembali membuktikan komitmennya dalam mendukung pesta demokrasi," pungkasnya.