Rutan Kelas 1 Depok Fasilitasi Pelatihan Fungsional Pembimbing Kemasyarakatan Angkatan 54

Rutan Kelas 1 Depok Fasilitasi Pelatihan Fungsional Pembimbing Kemasyarakatan Angkatan 54

Smallest Font
Largest Font

Mahatvamediaindonesia.id, DEPOK – Dalam rangka pengembangan kompetensi pejabat Pembimbing Kemasyarakatan Ahli pertama metode pembelajaran jarak jauh Angkatan 54 oleh Pusat Pengembangan Pendidikan dan Pelatihan Fungsional dan Hak Asasi Manusia Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Hukum dan HAM tahun 2023, Rutan kelas I Depok menjadi tempat pelatihan Pembimbing Kemasyarakatan. Selasa, (10/10/2023).

Kepala Rutan Kelas I Depok, Andi Gunawan yang di wakili oleh Plh. Kepala Seksi Pelayanan Tahanan Didiek Nurbani membuka sekaligus menjadi Narasumber diacara pelatihan tersebut didampingi oleh Plh Kepala sub seksi Administrasi dan Perawatan, Heru Suryanto.

Bertempat di aula BHP Rutan Kelas I Depok, pelaksanaan pelatihan Fungsional PK metode pembelajaran jarak jauh ini juga dihadiri secara langsung oleh dua orang Pembimbing dari Direktorat Jenderal Pemasyarakatan dan dua orang Pendamping dari BPSDM Hukum dan HAM, sebelas orang peserta pelatihan hadir melalui zoom serta sebelas WBP Rutan Kelas I Depok lengkap dengan berkas registrasi dengan kasus tindak pidana yang beragam.

Didiek Nurbani menyampaikan, bahwa pelatihan ini merupakan media pembelajaran untuk calon-calon Pembimbing Kemasyarakatan untuk belajar menggali informasi Warga Binaan Pemasyarakatan yang di butuhkan dalam pembuatan Penelitian Kemasyarakatan (Litmas) yang baik dan berkualitas, dan Rutan kelas I Depok berterimakasih dapat kembali berkesempatan menjadi objek visitasi pelatihan fungsional Pembimbing Kemasyarakatan.

“Semoga dengan kegiatan pelatihan Fungsional Pembimbing Kemasyarakatan ini dapat memberikan pengetahuan dan wawasan untuk para peserta pelatihan. Dan untuk teman-teman Warga Binaan inilah gambaran atau simulasi proses wawancara untuk pembuatan Litmas, silahkan ikuti dengan baik mudah-mudahan kalian nanti akan cepat di kumpulkan kembali untuk wawancara Litmas yang sebenarnya, dan cepat mendapatkan pembebasan bersyarat,” pungkas Didiek.

Editors Team
Daisy Floren

Populer Lainnya