SAH! 257 PTPS Se-Kecamatan Sukaraja Siap Kawal Pemilihan Serentak 2024
MAHATVA.ID - Panwaslu Kecamatan Sukaraja secara resmi melantik 257 Pengawas Tempat Pemungutan Suara (PTPS) untuk mengawasi pemilihan serentak tahun 2024. Pelantikan berlangsung di Aula Yayasan Dharmais, Desa Cimandala, dan dipimpin oleh Ketua Panwaslu Kecamatan Sukaraja, Lazuardi Muhlizardy Pirosy.
Dalam sambutannya, Lazuardi menyatakan, “Alhamdulillah, hari ini kami memiliki tambahan personil sebanyak 257 orang. Dengan jumlah ini, kami dapat lebih intens dan masif dalam melaksanakan tugas pengawasan, khususnya di tingkat TPS pada pemilihan serentak mendatang.”
Peningkatan jumlah pengawas ini diharapkan dapat meningkatkan kualitas pengawasan dan memastikan jalannya pemilihan dengan baik.
Koordinator Divisi Hukum Pencegahan, Partisipasi, dan Hubungan Masyarakat (HP2HM) Panwaslu Kecamatan Sukaraja, Ridwan Saputra, menambahkan bahwa kegiatan pelantikan ini memberikan legitimasi bagi para PTPS untuk segera turun ke lapangan.
“Kami yakin dan percaya Panwaslu Kecamatan Sukaraja beserta jajaran dapat mensukseskan Pemilihan Serentak 2024 ini,” ujarnya.
Dengan adanya PTPS yang baru dilantik, Panwaslu Kecamatan Sukaraja berkomitmen untuk mengawasi setiap tahapan pemilihan, memastikan transparansi dan keadilan dalam proses demokrasi. Diharapkan, dengan pengawasan yang ketat, pemilihan serentak tahun ini dapat berlangsung lancar dan sukses, mencerminkan suara rakyat yang sesungguhnya.