Siti Chomzah Asmawa, Kunjungi Desa Wanaherang Guna Persiapkan Lomba Tingkat Provinsi
MAHATVA.ID - Pj Ketua TP PKK Kabupaten Bogor Siti Chomzah Asmawa bersama Tim pembina 10 program pokok PKK tingkat Kabupaten Bogor, kunjungi Desa Wanaherang, Kecamatan Gunung Putri, dalam rangka persiapan lomba tingkat Provinsi Jawa Barat (Jabar) pada Kamis, (27/06/2024).
Dalam kunjungannya, Siti Homzah menyampaikan, bahwa kegiatan 10 program PKK ini dalam rangka mempercepat terwujudnya kesejahteraan masyarakat melalui peningkatan pelayanan kepada masyarakat.
Selain itu mempunyai peranan sangat penting dan peluang yang sangat besar dalam mengisi dan untuk mewujudkannya upaya gerakan PKK.
“Maka untuk menata diri dan meningkatkan kualitas kerjanya, agar lebih profesional dilakukan antara lain melalui rakernas PKK yang telah menghasilkan keputusan keputusan penting guna dijadikan landasan dan kebijakan serta gerak operasional PKK untuk itu diperlukan peningkatan kemampuan pengelolaan gerakan PKK,” Siti Chomzah Asmawa dalam sambutannya.
Isteri dari Pj Bupati Bogor, Asmawa Tosepu itu menjelaskan, dengan memanfaatkan sumber daya yang lebih berguna dan berdaya guna upaya tersebut dilakukan melalui pembinaan daerah supervisi, pelaporan evaluasi, dan monitoring pembinaan 10 program pokok PKK.
Kali ini merupakan aplikasi dari upaya tersebut untuk mempersiapkan 5 lomba PKK atau monitoring dan evaluasi tingkat Provinsi Jawa Barat yang akan dilaksanakan pada bulan Juli tahun 2024.
“Untuk itu Desa Wanaherang, Kecamatan Gunung Putri sebagai pemenang 10 program pokok PKK tingkat Kabupaten Bogor tahun 2023 dengan kata gori, tertib administrasi, pararedi atau pola asuh anak remaja diera digital, aku hatinya PKK atau amalkan dan kukuhkan halaman asri, indah dan nyaman serta keluarga sehat tanggap, tangguh bencana,” ungkapnya.
“Desa wanaherang diharapkan untuk mempersiapkan diri dalam pelaksanaan lomba tersebut tahap penilaian provinsi yang pertama adalah pengiriman laporan, dan video kegiatan pada hari ini kita dari tim penggerak PKK Kabupaten Bogor melaksanakan pembinaan,” sambungnya.
Ia juga menambahkan, tim penggerak PKK Kabupaten Bogor dapat melakukan pembinaan dan pembenahan admnistrasi PKK yang akan mengikuti perlombaan.
“Menuju tertib administrasi tentunya kami dapat monitoring dan evaluasi pelaksanaan 10 program pokok PKK mulai dari perencanaan, pelaporan kegiatan dan pengendalian kegiatan, sehingga dapat mengetahui keberhasilan dan kendala yang dihadapi serta mendapatkan solusi atau jalan keluar,” paparnya.
Lebih lanjut Istri dari Pj Bupati Bogor memaparkan, jadikan lah pembinaan kali ini menjadi kesempatan bagi ibu-ibu kader Desa untuk bertanya berdiskusi dengan para pengurus penggerak PKK Kabupaten Bogor, jadikan momen kegiatan pembinaan ini untuk meningkatkan wawasan dan keterampilan kader untuk lebih mendalami tugas dan tanggung jawab dalam melaksanakan 10 program pokok PKK.
“Karena kader PKK bukan diartikan dengan perempuan kesana kemari, tapi kelak bergerak maju menjadi perempuan penggagas kesejahteraan keluarga yang beriman dan bertakwa kepada Tuhan yang maha ESA berakhlaq mulia dan berbudi luhur,” tutupnya.
Sementara Kepala Desa Wanaherang Heri Sudewo mengucapkan terimakasih atas kehadiran Ketua TP-PKK Kabupaten Bogor yang telah memberikan pembinaan terhadap PKK Desa Wanaherang.
”Ketua TP-PKK Kabupaten Bogor datang ke Desa Wanaherang ini untuk memberikan pembinaan terhadap PKK disini, Mudah-mudahan dengan kehadiran beliu disini bisa memberikan semangat bagi kader-kader PKK untuk persiapan lomba di Provinsi,” pungkasnya.