Ketatkan Acara Family Visit 2024, Tim Keamanan Lapas Sentul Lakukan Pemeriksaan

Ketatkan Acara Family Visit 2024, Tim Keamanan Lapas Sentul Lakukan Pemeriksaan

Smallest Font
Largest Font

MAHATVA.ID - Tim Keamanan Lapas Khusus Kelas IIB Sentul melakukan pemeriksaan barang bawaan yang di bawa oleh keluarga Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) dalam acara Family Visit tahun 2024. Senin, (27/05/2024).

Tim keamanan yang di komandoi Kepala Seksi Administrasi Keamanan dan Ketertiban M Singgih Putra Pratama melakukan pemeriksaan yang di bantu juga oleh Sarmidi Komandan Pleton Brimob BNPT dan Sujitno Chief Pamdal BNPT.

Pelaksanaan pemeriksaan barang bawaan ini di laksanakan di tempat keluarga WBP menginap yaitu di Hotel Lorin Sentul Kecamatan Babakan Madang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.

Kepala Lembaga Pemasyarakatan Khusus Kelas IIB Sentul, Ibnu Faizal mengatakan, kegiatan tersebut merupakan langkah yang di lakukan untuk memastikan bahwa barang yang di bawa oleh keluarga untuk WBP bukan merupakan barang-barang yang di larang.

"Pemeriksaan ini merupakan layaknya layanan kunjungan, jadi harus di lakukan pemeriksaan terhadap barang yang di bawa," ujarnya.

"Kegiatan family visit merupakan kegiatan yang di inisiasi oleh Badan Nasional Penanggilangan Terorisme (BNPT) yang di laksanakan setiap tahun dimana keluarga di hadirkan ke Lapas Khusus Kelas IIB Sentul," sambung Ibnu Faisal.

Lebih lanjut Ibnu Faisal juga menjelaskan, pengamanan ini guna mengantisipasi terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan.

"Dalam rangka mencegah terjadinya gangguan keamanan maka perlu di lakukan pemeriksaan terhadap barang bawaan yang di bawa oleh keluarga untuk WBP," tutupnya.

Editors Team
Daisy Floren