Omzet Pasar Kreatif 2024 telah mencapai Rp5 miliar

Omzet Pasar Kreatif 2024 telah mencapai Rp5 miliar

Smallest Font
Largest Font

MAHATVA.ID, Bandung - Perhelatan Pasar Kreatif 2024 menunjukan hasil yang signifikan. Baru berjalan di 3 mal, omzet Pasar Kreatif 2024 telah mencapai Rp5 miliar. Jum'at, (05/07/2024).

Pasar Kreatif 2024 di tiga mal tersebut yaitu di Kings Shopping Centre, Trans Studio Mal dan Paris Van Java mal. Sedangkan saat ini, berlangsung di Cihampelas Walk dari 28 Juni -7 Juli 2024.

Sementara 23 Paskal mal pada 5-14 Juli 2024 dan Festival Citylink pada 12-21 Juli 2024.

"Kegiatan Pasar Kreatif di Cihampelas Walk merupakan yang keempat. Untuk mal sebelumnya dilihat jumlah peserta lumayan. Sementara omzet juga sampai saat ini Rp5 miliar," kata Kepala Bidang Usaha dan Sarana Perdagangan, Disdagin Kota Bandung Indah Kurniawati, pada Pasar Kreatif, di Cihampelas Walk, Selasa (2/7/2024).

Pasar Kreatif di Cihampelas Walk diikuti oleh 51 tenant mulai dari fesyen hingga kraft. Indah berharap omzet yang diraih bisa melebihi target yaitu Rp10 miliar.

"Semoga bisa melebihi mal sebelumnya (omzet). Memang setiap pengunjung tidak bisa disamakan dengan mal lainnya. Diharapkan dengan pengunjung dan disatukan dengan kegiatan lainnya (Festival Kuliner dan Industri) ini bisa tinggi pembelian dari produk yang dijual," beber Indah.

Ia mengatakan, tahun ini seluruh kegiatan seperti Pasar Kreatif, Bazar Ramadan hingga Inacraft mencapai Rp10 miliar.

Sedangkan pada Pasar Kreatif tahun ini diikuti oleh sekitar 40 persen pelaku usaha baru. Harapannya, pelaku usaha baru ikut merasakan berpameran di Pasar Kreatif maupun acara lainnya.

Di tempat yang sama, Penjabat Ketua Dekranasda Kota Bandung  Linda Nurani Hapsah mengajak masyarakat juga wisatawan yang datang ke Kota Bandung untuk berbelanja di Pasar Kreatif di Cihampelas Walk. 

"Yuk berbelanja di Pasar Kreatif di Cihampelas Walk, banyak produk menarik dan berkualitas," ujarnya.

Editors Team
Daisy Floren