AHY Sebut Partai Demokrat Telah Mengusung Beberapa Bacagub dan Bacawagub di Pilkada 2024

AHY Sebut Partai Demokrat Telah Mengusung Beberapa Bacagub dan Bacawagub di Pilkada 2024

Smallest Font
Largest Font

MAHATVA.ID - Partai Demokrat mengungkap alasan lebih condong memilih bakal calon gubernur dan wakil gubernur (bacagub-bacawagub) petahana dalam Pilkada 2024. Jum'at, (05/07/2024).

Partai Demokrat mengaku telah melakukan serangkaian pemantauan kinerja dari para petahana hingga akhirnya memutuskan untuk memberi dukungan.

"Kita melihat apakah 5 tahun terakhir ini ketika beliau-beliau memimpin di daerah, itu ada progres yang rill untuk masyarakat, untuk daerah tersebut dan tentunya bagaimana kebersamaan dengan Partai Demokrat, ini juga penting," kata Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono atau AHY, di Kantor DPP Partai Demokrat, Menteng, Jakarta Pusat, pada Kamis (04/07).

Terkait kebersamaan, AHY menginginkan Partai Demokrat juga memiliki peran dalam pemerintahan baru lewat para petahana yang diusung.

"Peran apa yang bisa dihadirkan bersama-sama untuk menyukseskan program kebijakan lima tahun mendatang. Kalau mereka incumbent tentunya program berkelanjutan apa yang bisa dikerjakan bersama," ujar AHY.

Dia menjelaskan sejauh ini Partai Demokrat telah mengusung beberapa bacagub-bacawagub yang merupakan petahana, diantaranya Provinsi Sumatera Selatan, Maluku dan terbaru ada Papua Barat, Bangka Belitung serta Jambi.

AHY mengatakan para calon yang didukung Demokrat sudah melalui sejumlah pertimbangan. AHY mengungkap Ketua Majelis Tinggi Partai, Susilo Bambang Yudhoyono, ikut dilibatkan dalam penentuan para calon yang diusung untuk Pilkada.

"Di sini kami mengolahnya dengan cermat, melihat hasil survei, mendengarkan masukan dari jajaran kami di lapangan, baik di tingkat provinsi maupun kabupaten kota sehingga bulat telah ditelaah dengan baik," ungkap AHY.

"Seperti yang saya sampaikan sebelumnya, sampai dengan pemilihan gubernur itu juga dikonsultasikan kepada ketua majelis tinggi partai. Jadi tentunya ada blessing dari Bapak SBY," imbuhnya.

Editors Team
Daisy Floren